Menurut Qu Jizong, Executive Vice President CSI pihaknya tengah menggenjot produksi CKD untuk memenuhi permintaan konsumen Omoda 5 GT.
“Saat ini kami tengah melakukan produksi CKD untuk Chery Omoda 5 GT dengan target pengiriman kepada konsumen pada akhir bulan Oktober ini. Kami sangat antusias dengan proses produksi ini karena hal ini menjadi salah satu cara kami untuk membuktikan sistem kerja Chery yang cepat, profesional, dan sesuai waktu yang telah kami janjikan,” ujar Qu Jizong
Menurut dia, kehadiran Chery Omoda 5 GT dilakukan mengikuti kesuksesan Chery Omoda 5 sebelumnya, yaitu RZ dan Z, merupakan bentuk komitmen CSI untuk menghadirkan model-model unggulan Chery di Indonesia.
Dengan semakin beragamnya model yang disuguhkan, Chery yakin potensi penerimaan pecinta otomotif di Indonesia juga semakin besar. Baik varian FWD dan AWD dari Chery Omoda 5 GT akan memberikan pengalaman berkendara yang agresif namun tetap efisien dan menyenangkan pada berbagai kontur dan tekstur jalan di Indonesia.