Saat ditanya mengenai fitur unggulan yang diberikan bagi masyarakat Makassar, Hikaru Mii, Director of Product Strategy Division MMKSI, pun memberikan jawaban.
“Sebenarnya keunggulan banyak. Tapi fitur unggulan di Xforce yang saya suka pribadi itu adalah smart display. Ukurannya besar, 12,3 inci. Ini yang terbesar,” ujarnya.
Kontennya dijelaskannya paling banyak. Segala macam hal bisa dilihat di display, seperti kontrol kendaraan.
“Misalnya kondisi tekanan ban, lalu apakah sudah defensive driving atau belum, juga bisa mengatur dynamic sound premium,” ujarnya.
Fitur terakhir itu seperti dijelaskannya bukan sekadar audio untuk mendengarkan music, tapi juga menyeleraskan cara berkrendara pengemudi.
“Selain itu ada juga empat drive mode yang bisa dipilih pengemudi,” ujar Hikaru Mii menambahkan.
*Follow Official WhatsApp Channel OTOSIA.COM untuk update seputar berita-berita terkini dengan klik tautan berikut: [KLIK DI SINI]